06.28

Ronaldo Bicara Soal Juara Liga dan Dunia

Penyerang Real Madrid dan Portugal, Cristiano Ronaldo.
Artikel Terkait:
Sabtu, 3/4/2010 | 03:04 WIB

MADRID, KOMPAS.com - Tak selamanya uang bisa membeli apa pun termasuk prestasi. Ungkapan itu juga berlaku bagi Real Madrid jika gagal menggenggam trofi La Liga pada musim ini.

Setelah mengeluarkan lebih dari Rp 3,5 triliun rupiah untuk pembelian pemain musim ini, "El Real" berupaya keras memenangi sebanyak mungkin gelar juara. Sayangnya, fulus sebanyak itu terkesan sia-sia setelah kegagalan Madrid di Liga Champions musim ini. "Los Blancos" juga sudah tersingkir dari Copa del Rey.

Itu menyakitkan bagi Cristiano Ronaldo, pemain termahal yang dibeli Madrid. Dalam wawancara dengan stadion televisi Spanyol TVE dan dilansir oleh Marca.com, winger asal Portugal itu mengungkapkan kegalauannya soal kegagalan Madrid musim ini dan rasa optimismenya soal peluang meraih trofi untuk Madrid dan Portugal.

Bagaimana perasaan Anda tersingkir dari Liga Champions?
Aku sangat kecewa karena kami tereliminasi. Aku berhenti mennonton Liga champions. Kegagalan itu sangat menyakitkan. Kami kalah karena kesalahan yang kami buat dan aku berharap hal itu menjadi pembelajaran bagi kami untuk masa depan.

Apakah Anda optimistis berkarier di Real Madrid?
Aku tidak bergabung dengan Real Madrid untuk satu tahun saja. Aku akan berjuang untuk meraih trofi Liga Champions sebanyak mungkin di musim depan.

Bagaimana dengan duel "El Clasico"?
Aku yakin kami akan memenangkan pertandingan melawan Barcelona di Bernabeu dan kami juga akan memenangkan La Liga.

Apakah artinya tim hanya mementingkan duel "El Clasico"?
Akan sia-sia berpikir menang lawan Barcelona jika kami kehilangan poin melawan Racing (Santander pada jornada 30) atau lawan-lawan lainnya di sisa musim. Kami harus fokus pada setiap pertandingan dan siap pada setiap laga.

Soal Piala Dunia, Portugal bisa jadi bertemu dengan Spanyol di babak 16 besar atau final. Apa tanggapan Anda soal ini?
Semoga (itu terjadi), artinya kami harus melewati fase pertama dan berjuang menjadi juara dunia. Bertemu dengan teman satu tim akan terasa spesial karena Spanyol dan Portugal bersaudara. Aku tidak takut kepada Spanyol, tapi aku mengakui bahwa mereka salah satu favorit utama juara Piala Dunia.

Terakhir, apakah Anda senang menjadi Cristiano Ronaldo?
Aku sangat menyukainya.

C16-09

0 komentar:

Posting Komentar